News

Kandungan dan manfaat buah

Sobat Pundi, tau tidak kalau buah-buahan banyak manfaatnya lho? 
Manfaat buah untuk kesehatan tubuh sangat beragam. Selain untuk memelihara kesehatan organ, kandungan nutrisi pada buah juga bermanfaat untuk melindungi tubuh dari penyakit bahkan dapat membantu proses penyembuhan penyakit.
Umumnya, semua buah mengandung nutrisi yang penting untuk tubuh. Nutrisi-nutrisi ini membuat manfaat buah untuk kesehatan tidak diragukan lagi dan sangat sayang untuk dilewatkan. Tidak heran jika para ahli kesehatan menyarankan untuk mengonsumsi buah setiap hari.
Manfaat Buah dari Kandungan Nutrisinya
Berikut ini adalah beberapa kandungan nutrisi yang umum terdapat dalam buah-buahan:
1. Serat, yang beperan penting dalam menjaga fungsi saluran pencernaan
2. Vitamin C, yang penting untuk menjaga jaringan tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas
3. Vitamin A, yang penting untuk kesehatan mata, kulit dan sistem kekebalan tubuh
4. Folat, yang berperan penting dalam pembentukan darah dan materi genetik
5. Kalium, yang dapat membantu menjaga tekanan darah dan fungsi sistem saraf
Manfaat Buah bagi Kesehatan Tubuh
Mengonsumsi buah-buahan setiap hari merupakan pola makan yang baik dan dapat menunjang gaya hidup sehat. Beberapa manfaat buah bagi kesehatan tubuh antara lain adalah:
1. Mencegah obesitas dan menjaga berat badan yang ideal
2. Menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah
3. Menurunkan risiko penyakit, seperti diabetes tipe 2, stroke, penyakit jantung, kanker, dan hipertensi
4. Mencegah dan mengatasi masalah pencernaan, seperti sembelit
5. Menjaga kesehatan mata dan mencegah penyakit mata terkait penuaan, katarak, dan degenerasi makula
6. Memaksimalkan Manfaat Buah
Agar manfaat buah bisa dirasakan secara maksimal, baik Badan Kesehatan Dunia (WHO) maupun Kementerian Kesehatan RI menganjurkan sobat untuk mengonsumsi sekitar 5 porsi buah dan sayur setiap harinya.
Untuk mempermudah pelaksanaannya, dalam 1 porsi buah bisa berisi salah satu menu berikut ini:
Satu buah berukuran besar, seperti apel, pear, pisang, atau jeruk
Dua buah berukuran kecil, seperti plum dan kiwi
100 gram (1 mangkuk kecil) buah anggur, stroberi, atau ceri
Dua sendok makan salad buah atau buah kalengan
Satu sendok makan buah kering
150 ml (1 gelas) jus buah segar
Sobat Pundi disarankan untuk mengonsumsi beragam buah dan sayuran yang berbeda setiap harinya untuk mendapatkan kombinasi nutrisi yang berbeda dari setiap buah dan sayuran yang dikonsumsi.
Siasati ini dengan menyajikan buah beraneka ragam warna di setiap porsi per harinya. Sobat juga bisa menyajikan buah dengan warna dan tekstur yang berbeda untuk meningkatkan selera sobat pundi dan keluarga untuk makan buah.
Nah, agar sobat bisa mendapatkan buah dengan kualitas yang baik, belilah buah sesuai musimnya untuk memastikan buah sudah matang pada waktunya atau tanpa proses pematangan paksa dengan zat kimia. Selain itu, pilih buah yang masih segar, dilihat dari permukaan kulit dan batangnya. Pastikan buah tidak cacat atau busuk.
Selain kualitas buah itu sendiri, ada beberapa hal lain yang harus diperhatikan saat menggali manfaat buah. Beberapa buah mungkin mengandung pestisida di kulitnya. Oleh karena itu, jangan lupa cuci buah dengan air mengalir hingga bersih sebelum dikupas atau dimakan.
Selain itu, hindari mengonsumsi jus buah dan buah kering kemasan yang banyak mengandung gula. Buah segar yang belum diproses tentu memiliki kandungan gizi yang lebih baik daripada yang telah diolah. Jika sobat menginginkan jus buah, buatlah jus tanpa gula dan jangan membuang serat atau ampas buah.
Kendati manfaat buah sangat banyak, ada sebagian orang yang harus membatasi atau menghindari konsumsi buah, misalnya orang dengan diabetes atau intoleransi fruktosa (gula buah). Apabila sobat adalah salah satunya, konsultasikan dengan dokter untuk mendapat saran mengenai konsumsi buah yang tepat
Baik, jadi sobat pundi ternyata banyak sekali kandungan, khasiat dan manfaat buah-buahan ya. Kebetulan Yayasan Pundi Rakyat memiliki program Si Bugar di tiap Jum’at. Si Buah Segar ini akan diberikan kepada para lansia, anak-anak yatim, dhuafa dan para jamaah masjid sekitar. Ayo sobat bersama mewujudkan masyarakat yang sehat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.